Kedatangannya Disambut Mahasiswa Unisi, CEO PT. Cahaya Buana Group,  Ini Di Luar Dugaan Saya

Foto : Mahasiswa Universitas Islam Indragiri (Unisi) sambut kedatangan CEO PT. Cahaya Buana Group DR. (HC) Simarba Atong Tjia

Loading...

TEMBILAHAN - Mahasiswa Universitas Islam Indragiri (Unisi) sambut kedatangan CEO PT. Cahaya Buana Group DR. (HC) Simarba Atong Tjia, Rabu (1/11/2017) pukul 15.00 WIB. di Lapangan Kantor Bupati Jalan Akasia No. 1, Tembilahan.

“Saya sangat senang sekali disambut seperti ini, ini diluar dugaan saya,” Ungkap Atong Tjia saat usai mendarat.

Selanjutnya, pria kelahiran 27 Desember 1955 di Pulau Kijang, Reteh, Inhil, Riau tersebut langsung berkunjung ke gedung Unisi, Jalan Soebrantas Tembilahan yang disambut langsung oleh Rektor Unisi DR. R Sri Handayani, SE., MM.

Pada acara penyambutan itu, Rektor berdarah Solo, Jawa Tengah tersebut menjelaskan sejarah berdirinya Unisi dan memperkenalkan kronologis Unisi hingga 2017 ini.

Loading...

Diberikan tepuk tangan meriah, Sri paparkan bahwa, Unisi sudah memiliki 6 Fakultas dan 15 Program Studi (Prodi) dan hampir semua Prodi terakreditasi B.

“Unisi terakreditasi pada tahun 2015, akreditasi tersebut berbuah C, pada bulan Oktober 2017, kita melakaan Rakreditasi untuk menuju B mutu dan tidaknya Universitas itu di Akreditasinya,” papar Sri dihadapan Dr. (HC) Simarba Atong Tjia beserta jajaran Perusahaan Cahaya Buana Group.

Unisi yang telah berdiri 9 tahun itu, berada di wilayah Kopertais 10 Padang. Pihak Kopertais mengatakan pada wisuda Mei 2017, Universitas yang terakreditasi hanya sekian dari 200 lebih. Dari 200 lebih itu Unisi telah terakreditasi.

“Unisi sudah tak diragukan, Mahasiswa Unisi rata-rata dari Kabupaten Inhil, Alhamdulillah pak Atong bisa hadir di Unisi semoga bisa memberikan pengembangan biar sukses seperti bapak, dengan harapan sekaligus penandatanganan MoU PT. Cahaya Buana Group bersama Unisi, dengan MoU moga terjalanin komunikasi yang baik dan menjadi sahabat yang baik,” tukasnya.

Terakhir dia mengatakan, bagaimana Mahasiswa Unisi bisa bersaing di kota-kota besar seperti bapak Atong.

DR. (HC) Simarba Atong Tjia dalam sambutannya mengatakan, saya kaget melihat dosen yang masih muda-muda, terimakasih saya ucapkan, sangat kaget saat disambut yang begitu meriah, “ini diluar dugaan saya,” kagumnya.

“Hati kecil sudah punya niat ingin kembali ke kampung halaman untuk membagikan pengalaman di dunia usaha, pada saat itu saya berjanji kemarin 10 hari lalu saya diminta untuk menyediakan waktu membagikan ilmu Enterpreneur di Riau,” ulasnya.

Kedatangan saya, tambahnya lagi, betul-betul dari hati nurani. Saya memenuhi janji saya ke kampung halaman saya untuk membayar. Karana saya memang harus gerak untuk membagikan pengalaman ilmu Enterpreneur disini.

“Harapan ibu Rektor di Enterpreneur akan saya bagikan secara maksimal. Saya terpanggil untuk datang ke Inhil,” sebutnya.

Sejauh-jauhnya burung terbang akhirnya kembali ke kembangnya, Kata Atong Tjia, itu yang ingin saya penuhi terhadap janji saya. Mudahan-mudahan besok saya akan memberikan semua pengalaman saya semuanya.(Arc)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]